Tradisi
maen pukulan memang telah mengakar erat dan menjadi bagian dari kehidupan orang
Betawi sejak lama. Tidak heran, mengingat dari sekitar 600-800 aliran silat
yang berada di seantero Nusantara, 317 di antaranya berasal dari tanah Betawi. Oleh
karena itu, sudah merupakan kelaziman jika orang diminta menyebutkan tokoh dari
Betawi, maka nama yang keluar adalah jago-jago silat seperti Pitung, Jampang,
atau Entong Gendut. Padahal
bila kita melihat sejarah perjalanan bangsa, orang Betawi pun sama seperti
etnis lain. Minang misalnya, yang memiliki sederet tokoh pergerakan seperti
Muhammad Hatta, Sutan Takdir Alisjahbana, dan Buya Hamka. Tanah Betawi juga
melahirkan sederet tokoh tersohor yang merupakan pahlawan nasional dari
berbagai macam bidang seperti politik, seni, juga agama seperti Muhammad Husni
Thamrin, Ismail Marzuki dan KH. Noer Ali.